Sabtu, 19 Juli 2008

Pengertian Basis Data


Istilah basis data banyak menimbulkan interpretasi yang berbeda. Pada saat maraknya perangkat lunak dBase II dan dBase II Plus, sebuah berkas (dengan ekstensi .DBF) bisa disebut basis data. Istilah yang tidak tepat ini meskipun merasuki ke dalam sejumlah pemrogram, akhirnya diluruskan kembali oleh pencipta perangkat lunak basis data yang lain.

Chou (Kadir, 1999) mendefinisikan basis data sebagai kumpulan informasi bermanfaat yang diorganisasikan secara khusus. Menurut Fabbri dan Schwabb (Kadir, 1999) basis data adalah sistem berkas terpadu yang dirancang terutama meminimalkan pengulangan data. Menurut Date (Kadir, 1999) basis data dapat dianggap sebagai tempat untuk sekumpulan berkas data terkomputerisasi.

Sistem basis data pada dasarnya adalah sistem terkomputerisasi yang tujuan utamanya adalah memelihara informasi dan membuat informasi tersebut tersedia saat dibutuhkan.

Tidak ada komentar: